Senin, 21 Juni 2010

Oblivious Signature


Oblivious signature merupakan jenis dari digital signature yang signernya tidak mempunyai pengetahuan apa-apa tentang baik pesan yang ditandatangani ataupun kunci yang digunakan karena yang memilih kunci atau pesan yang ditandatangani adalah recipient. Terdapat dua tipe dari Oblivious signatures, yaitu oblivious signature dengan n pesan dan oblivious signature dengan n kunci.


 versi lengkapnya download di Oblivious_Signature
Oblivious signature merupakan jenis dari digital signature yang signer nya tidak mempunyai pengetahuan apa-apa tentang baik pesan yang ditandatangani ataupun kunci yang digunakan karena yang memilih kunci atau pesan yang ditandatangani adalah recipient.


Skema oblivious signature dengan melibatkan 3 tipe entitas, yaitu Recipient [R], Oblivious Signer [S], dan Verifier [V].






  1. Recipient [R]


Dengan beberapa n pesan, m1,…mn, R dapat memilih salah satu dari n pesan untuk mendapatkan sign dari S.






  1. Oblivious Signer [S]


Memungkinkan untuk men-sign pesan yang dipilh oleh R tetapi tidak untuk mengetahui salah satu dari n pesan yang telah di-sign.






  1. Verifier [V]


R mengubah obivious signature menjadi tandatangan yang asli, kemudian dikirim kepada V. V memverifikasi kebenaran dari tandatangan tanpa mengetahui informasi rahasia yang terkandung di dalamnya.





Tipe-tipe Oblivious Signature






Terdapat dua tipe dari Oblivious signatures, yaitu oblivious signature dengan n pesan dan oblivious signature dengan n kunci.






  1. Oblivious signature dengan n pesan


Karateristik skema ini adalah sebagai berikut :






  1. Dengan mengeksekusi protokol, recipient dapat memilih satu dari n pesan.




  2. Signer tidak dapat menemukan jalan untuk mengetahui pesan yang dipilih recipient.




  3. Jika dibutuhkan recipient dapat membuktikan bahwa dia mendapatkan satu pesan dari n pesan tanpa menyatakan pesan itu.


Aplikasi dari skema ini adalah Internet Shopping. Jika ada user yang berniat membeli software dari penjual. Pada pelakasanaannya, untuk mencegah pemalsuan dalam penggunaan, software hanya dapat digunakan jika telah di-sign oleh penjual. Tetapi Informasi mengenai software yang dibeli tetap rahasia. Dalam pembelian, user memilih sejumlah n software, dan mendapatkan satu dan hanya satu yang di-sign oleh penjual tanpa memberitahukan informasinya.






  1. Oblivious signature dengan n kunci


Skema ini memiliki karateristik berikut :






  1. Dengan megeksekusi protokol, recepient dapat mendapatkan pesan yang ditandatangani dengan satu dari n kunci yang dipilih oleh dirinya sendiri.




  2. Signer tidak dapat mengetahui kunci yang ia gunakan untuk menandatangani pesan.




  3. Jika dibutuhkan, recipient dapat membuktikan ia menggunakan satu dari n kunci tanpa menyatakan salah nilainya.





Salah satu contoh oblivious signature yang menggunakan n kunci adalah pada cara untuk mengakses database yang sensitif (rahasia). Database hanya dapat diakses oleh user dengan seijin dari administrator dari database. Perijinan menggunakan tandatangan yang diberikan oleh administrator dari database. Tetapi informasi mengenai database yang berhubungan dengan user sangat sensitif. Jadi user memilih n database dan mendapatkan perijinan (tanda tangan) untuk hanya satu dari n database tanpa memberitahukannya


Referensi





  1. Chen,Lidong. Oblivious Signature. Arhus University. Denmark. 1994




  2. Tso, Raylin et. al. 1-out-of-n Oblivious Signatures. Department of Risk Engineering Graduate School of Systems and Information Engineering University of Tsukuba, Japan.
 

0 komentar:

Posting Komentar

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Top WordPress Themes